Batu Bara – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Batu Bara kembali menggulirkan layanan pajak daerah dalam rangka Program Bupati Batu Bara Sinergi Melayani Masyarakat atau yang lebih dikenal dengan nama Berlayar.
Pelaksanaan kegiatan kali ini berlangsung di Desa Sei Balai, Kecamatan Sei Balai, pada Senin (13/01/2026) sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Acara tidak hanya berfokus pada pelayanan, namun juga meriah dengan pentas seni dan budaya lokal yang disuguhkan pihak desa sebagai bentuk hiburan bagi masyarakat yang datang.
Bupati Batu Bara, H. Baharuddin Siagian, SH., M.Si., turut hadir dan didampingi sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk meninjau langsung jalannya pelayanan terpadu. Sebagai tuan rumah, Camat Sei Balai beserta para kepala desa dan lurah di wilayah tersebut juga mendukung acara ini.
“Program Berlayar dibuat untuk mendekatkan pelayanan pemerintah ke tengah-tengah masyarakat, sehingga warga tidak perlu repot datang ke kantor pusat,” ujar Bupati Baharuddin dalam sambutannya.
Berbagai layanan dapat diperoleh masyarakat secara satu pintu, antara lain:
– Pajak Daerah (Pajak Bumi dan Bangunan/PBB serta Pajak Kendaraan Bermotor/PKB)
– Administrasi Kependudukan (pembuatan KTP dan Kartu Keluarga/KK)
– Perizinan Usaha dan layanan pemerintah lainnya
Program Berlayar akan dilaksanakan secara bergilir di seluruh kecamatan di Kabupaten Batu Bara sesuai jadwal yang telah ditentukan.
Tujuan utama program ini adalah memudahkan akses masyarakat, meningkatkan kepatuhan pajak, serta mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif dan responsif.
Pemerintah Kabupaten Batu Bara mengajak seluruh elemen masyarakat untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan baik dan bersama-sama berkontribusi dalam pembangunan daerah menuju Masyarakat Batu Bara Bahagia.Ms

