Batu Bara — Pemerintah Kabupaten Batu Bara melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) menyerahkan secara resmi sebanyak 116.076 Surat Pemberitahuan Pajak Terutang Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (SPPT PBB-P2) di Aula Kantor Bupati Batu Bara, Kamis (17/4/2025).
Penyerahan dilakukan langsung oleh Bupati Batu Bara H. Baharuddin Siagian bersama Kepala Bapenda Batu Bara Dr. Mei Linda Suryanti Lubis kepada seluruh Lurah dan Kepala Desa se-Kabupaten Batu Bara.
Selain penyerahan SPPT, acara tersebut juga diisi dengan sosialisasi wajib pajak, pelaksanaan Opsen PKB dan BBN-KB, serta pemberian reward atas capaian realisasi PBB-P2 tahun 2024 kepada desa, camat, dan perusahaan. Pada kesempatan itu, Bupati juga secara resmi meluncurkan aplikasi E-PBB Desa sebagai upaya mendukung digitalisasi pelayanan pajak daerah.
Dalam sambutannya, Dr. Mei Linda Suryanti Lubis menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan wajib pajak, sekaligus mengapresiasi kinerja desa dan kelurahan yang berhasil mencapai target pajak tahun 2024.
“PBB yang dipungut akan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang sangat dibutuhkan untuk pembangunan pemerintah daerah. Melalui aplikasi E-PBB Desa, kita juga mendorong digitalisasi pelayanan agar lebih cepat dan akurat,” ujar Mei Linda.
Ia juga menegaskan, suksesnya pengumpulan pajak sangat bergantung pada kinerja petugas kolektor di desa.
“Kalau camat, kepala desa, kepala dusun, dan kolektor bersinergi dalam pendataan dan pengutipan pajak, target pasti tercapai dan PAD akan meningkat,” tambahnya.
Sementara itu, Bupati Batu Bara H. Baharuddin Siagian menekankan pentingnya kesadaran masyarakat dalam membayar pajak. Menurutnya, pajak adalah sumber utama pembiayaan berbagai program pembangunan seperti infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan layanan publik lainnya.
“Pendataan yang dilakukan bertujuan memastikan semua objek pajak tercatat dan dikenai pajak secara adil. Kepala dusun dan kepala lingkungan akan dilibatkan aktif dalam proses pendataan ini,” jelas Baharuddin.
Bupati juga mengimbau seluruh camat, kepala desa, lurah, kepala dusun, kepala lingkungan, dan petugas kolektor desa untuk bekerja profesional demi mendapatkan data yang akurat dan lengkap.
“Mari kita bersama-sama memastikan kelancaran pembayaran pajak demi kemajuan Kabupaten Batu Bara,” ajaknya.
Acara ini turut dihadiri oleh seluruh camat, kepala desa, kepala dusun se-Kabupaten Batu Bara, serta pimpinan perusahaan seperti Inalum, Wilmar, dan Bakrie. Hadir pula Kepala Cabang Bank Sumut Batu Bara.Ms